Cara Memunculkan Menu Developer di Excel 2010 - Mas Operator
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Memunculkan Menu Developer di Excel 2010

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Salam sejahtera untuk kita semua, sebentar lagi kita akan menuju Tahun Baru 2020, dan kebetulan juga pada hari ini bertepatan dengan Hari Raya Natal. Dan tak lupa Saya sampaikan selamat merayakan Hari Raya Natal bagi Anda yang merayakannya.

Baiklah, pada kesempatan kali ini pada artikel ini Saya akan memberikan sebuah tutorial sederhana, yakni bagaimana "Cara Memunculkan Menu Developer di Excel 2010", setelah sebelumnya Saya sudah membahas bagaimana cara memunculkan Menu Developer di Excel 2007.

Seperti yang kita ketahui bersama, bahwa Antara Ms. Excel versi 2007 dan Ms. Excel 2010 memiliki perbedaan, meskipun sangat kecil/sedikit. Terutama pada menu Ribbonnya, tak terkecuali untuk Menu Developer yang sedang kita bahasa pada artikel kali ini. Menu Developer memungkinkan kita dalam menyisipkan sebuah komponen activeX, dimana komponen activeX tersebut merupakan komponen yang biasa digunakan dalam pembuatan sebuah aplikasi yang memanfaatkan VBA (Visual Basic for Aplication).

Dengan menyisipkan komponen activeX yang terdapat didalam menu Developer tersebut, akan menjadikan tampilan aplikasi yang kita buat nantinya berkesan sangat profesional. Namun seperti halnya di Ms. Excel 2007 pada Ms. Excel 2010 ini pun untuk menu Developer sendiri tidak secara otoamatis/default dimunculkan, kita harus memunculkannya secara manual. Dengan sedikit langkah-langkah yang harus kita lakukan, dan berikut merupakan langkah-langkahnya :


1. Buka aplikasi Ms. Excel 2010 (wajib, hehehehehhe)
2. Klik pada Menu File
3. Klik pada sub menu Options 

Cara Memunculkan Menu Developer di Excel 2010
4. Maka akan muncul jendela Excel Options, pada jendela tersebut klik pada sub menu Customize Ribbon, kemudian lihat pada sisi kanan, beri tanda centang pada opsi Developer, perhatikan gambar di bawah ini :

Cara Memunculkan Menu Developer di Excel 2010

Ingat, beri tanda centang pada opsi Developer, kemudian akhiri dengan klik tombol OK.


Dengan demikian pada deret menu/menu ribbon di Ms. Excel 2010 kita yang tadinya tidak ada menu Developer sekarang sudah muncul menu Developer.  Sangat mudah bukan? mudah-mudahan artikel Saya kali ini bisa untuk dipahami para pengunjung setia Blog Saya ini. Demikian pembahasan pada kesempatan kali ini, terimakasih dan Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

Salam Operator Sekolah!!!

Post a Comment for "Cara Memunculkan Menu Developer di Excel 2010"