Membuat Favicon Blog/Website Menggunakan Photoshop CS3 - Mas Operator
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Membuat Favicon Blog/Website Menggunakan Photoshop CS3

Assalamu'alaikum Wr. Wb. Salam sejahtera untuk kita semua, Selamat datang kembali di Blog Sederhana Saya ini (Mas Operator). Pada kesempatan kali ini Saya akan membagikan sebuah panduan/turorial sederhana tentang cara membuat sebuah Favicon Blog menggunakan Aplikasi Adobe Photoshop CS3. Apa itu Favicon? berikut penjelasan secara singkatnya : 
Apa itu Favicon? favicon merupakan singkatan dari Favourite Icon yang merupakan sebuah gambar/logo dari sebuah website atau blog yang tampil pada browser, bagi pengguna Blogger - Blogspot secara default sudah memiliki favicon bawaan yang berupa icon logo blogger.

Seperti pada Blog Saya ini, Saya membuat faviconnya sendiri menggunakan Aplikasi Adobe Photoshop Cs3. Sebenarnya kita bisa saja menggunakan Favicon yang bisa kita download dari Internet, untuk ekstensi/formatnya yaitu .*png, .*ico, dan .*gif. Namun dari ketiga ekstensi/format gambar favicon tersebut yang sering Saya gunakan adalah gambar berekstensi .*png. Karena untuk mengeditnya sangatlah mudah, karena pada format/ekstensi .*png memiliki resolusi yang cukup besar. Saya juga mendapatkan gambar Favicon untuk Blog Saya ini melalui Internet, hanya Saja gambar yang Saya download berekstensi .*jpg, kemudian dengan menggunakan Aplikasi Adobe Photoshop CS3 Saya memodifikasinya sedikit supaya bisa untuk Saya gunakan menjadi Favicon pada Blog Saya ini.

Membuat Favicon Blog/Website Menggunakan Photoshop CS3


Untuk membuat/hanya sekedar mengedit Favicon untuk Blog kita berikut merupakan langkah-langkahnya.

1. Download terlebih dahulu file yang bisa kita gunakan untuk Favicon pada Blog kita, atau Anda bisa mendownload gambar di bawah ini :


Kenapa harus mendownload gambar di atas? itu supaya kita tidak perlu lagi menetukan ukuran/size gambar yang akan kita jadikan menjadi Favicon.

2. Buka Aplikasi Adobe Photoshop CS3, kemudian klok Menu open, cari dan pilih gambar tadi yang sudah kita download.


3. Tekan tombol CTRL+A, kemudian tekan tombol Delete, lanjutkan dengan menekan tombol CTRL+D pada keyboard. Sehingga gambar akan menjadi hilang.

4. Pada tahap selanjutnya gunakan imajinasi masing-masing, akan di buat seperti apa Faviconnya. Pada contoh Saya akan membuat sebuah teks seperti pada gambar di bawah ini :


 5. Kenudian untuk menyimpannya, Klik Menu File, dan klik Save As. Pada saat penyimpanan lakukan settingan seperti di bawah ini :


1. Berinama file
2. Pada opsi format, pilih PNG
3. Save

Kemudian 



Klik pada opsi None kemudian klik OK.

Lanjutkan login ke blog, Klik pada menu Layout


Kemudian pada halaman edit layout, Klik pada tombol edit yang terletak di opsi Favicon :


Lanjutkan dengan klik Tombol Browse, cari dan plih gambar tadi, kemudian klik Save.


Demikian pembahasan mengenai Cara Membuat Favicon Blog/Website Menggunakan Aplikasi Adobe Photoshop CS3, terimakasih dan semoga bermanfaat.

Post a Comment for "Membuat Favicon Blog/Website Menggunakan Photoshop CS3"