Cara Menampilkan Data Di Listbox VBA Ms. Excel (Plus Contoh File)
Assalamu'alaikum Wr. Wb.
Salam sejahtera untuk ikita semua, selamat datang dan terimakasih Saya ucapkan kepada seluruh Sobat Blogger (pengunjung blog) Mas Operator. Pada kesempatan kali ini kembali Saya akan memberikan sebuah tips/turorial sederhana mengenai Ms. Excel, terutama Macro VBA. Dan pokok pembahasan yang menjadi inti dari artikel/postingan kali ini adalah mengenai menampilkan data ke dalam ListBox.
Pada beberapa aplikasi berbasis Macro VBA Excel yang sudah Saya bagikan melalui artikel-artikel didalam Blog Saya ini sebagian besar Saya memnyisipkan sebuah Listbox didalam Userform aplikasi Saya. Bisa Sobat Blogger melalui aplikasi-aplikasi yang sudah Saya bagikan sebelumnya :
Berikut ini Saya lampirkan file untuk bisa Sobat Blogger pelajari secara langsung, file ini merupakan file yang sengaja Saya buat dan kemudian Saya kupas mengenai isi didalam file ini melalui artikel/postingan kali ini :
Didalam file tersebut ada sebuah sheet yang Saya berinama DataBase, dimana didalam sheet tersebut berisi data peserta didik. Dan data tersebut terdiri dari Nama Siswa, NIS, NISN, Jenis Kelamin, Tempat dan Tanggal Lahir, dan Alamat. Kemudian untuk menampilkan data yang ada didalam Sheet DataBase ke dalam Listbox silahkan Sobat Blogger buat Name Range (Range Dinamis) untuk memudahkan dalam memindahkan isi data tersebut. Dan berikut langkah-langkahnya :
1. Buka Sheet DataBase kemudian klik menu Formulas kemudian klik tab menu Name Manager :
2. Kemudian didalam jendela Name Manager Klik New, dan lakukan seperti yang ada pada gambar di bawah ini :
Pada opsi Name tuliskan Siswa kemdian pada opsi scope birkan saja, dan yang paling penting pada opsi Refer to silahkan Sobat Blogger masukkan kode di bawah ini :
=OFFSET(DataBase!$A$1;1;0;COUNTA(DataBase!$G:$G);7)
Terakhir Klik OK.
Langkah selanjutnya adalah masuk kedalam halaman Project VBA Ms. Excel, dengan cara tekan tombol kombinasi Alt+F11 (pada keyboard), nah didalam halaman/lembar kerja Project VBA sudah ada sebuah Userform dengan nama Userform1, dan didalam Userform1 tersebut sudah ada sebuah Listbox dengan nama Listbox1, untuk propertinya Sobat Blogger abaikan saja. Dan berikut ini Saya berikan gambaran dalam proses pembuatan userform dan menambahkan sebuah ListBox tersebut :
1. Klik menu insert, kemudian pilih Userform, silahkan Sobat Blogger atur sendiri tinggi dan lebar dari Userform sesuai dengan keinginan Sobat Blogger.
2. Untuk menambahkan sebuah ListBox silahkan klik ListBox yang ada pada jendela ToolBox - Cotrol, seperti gambar di bawah ini :
Kemudian silahkan Sobat Blogger buat ssebuah ListBox didalam Userform1 tadi dengan cara klik dan drag pada area Userform1, sesuaikan ukuan ListBoxnya seseuai dengan keinginan Sobat Blogger, sehingga hasilnya seperti ini :
Lanjut ke tahap/langkah berikutnya, yakni memindahkan data dari Sheet DataBase yang sudah kita buat menjadi sebuah Range Dinamis sebelumnya kedalam ListBox tersebut.
Copy kode Macro di bawah ini :
Private Sub UserForm_Initialize()
With ListBox1
.RowSource = "Siswa"
.ColumnCount = 7
.ColumnHeads = False
.ColumnWidths = "0, 100, 45, 65, 60, 80, 100"
End With
End Sub
Kemudian tempel/paste kedalam Userform1 dengan cara klik dua kali (double click) pada area Userform1, atau bisa dengan cara klik kanan pada area Userform1 kemudian pilih View Code, dan hasilnya akan seperti gambar di bawah ini :
Demikikan pembahasan mengenai "Cara Menampilkan Data Di Listbox VBA Ms. Excel (Plus Contoh File)" mudah-mudahan apa yang sudah Saya sampaikan melalui artikel ini bisa dipahami oleh Sobat Blogger semua, dan menjadi manfaat untuk kita semua. Sekian, terimakasih dan Salam Mas Operator!!!
#VBAExcel
#MenampilkanDataDiListbox
Post a Comment for "Cara Menampilkan Data Di Listbox VBA Ms. Excel (Plus Contoh File)"
Silahkan Tinggalkan Komentar Anda Disini :