Cara Login SIAGA PENDIS 2019 - Mas Operator
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Login SIAGA PENDIS 2019

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Selamat datang dan terimakasih atas kunjungan ke Blog Mas Operator, pada kesempatan kali ini Saya akan memberikan sebuah informasi mengenai bagaimana cara untuk login ke Web/Aplikasi SIAGA PENDIS. Seperti yang kita ketahui bersama, hadirnya Web/Aplikasi SIAGA PENDIS ini merupakan sebuah langkah/upaya yang dilakukan untuk merekapitulasi sekaligus sebagai sarana untuk memverifikasi kevalidan data dari PTK/Guru Pendidikan Agama Islam.

Kenapa harus ada Web/Aplikasi SIAGA PENDIS? jika sebelumnya sudah ada SIMPATIKA?. Mungkin itulah yang ada difikiran Anda (para pengunjung Blog Mas Operator), salah satu tujuan pokok dari dibangunnya Web/Aplikasi SIAGA PENDIS ini adalah selain sebagai sarana/media untuk memvalidasi data PTK/Guru Pendidikan Agama Islam, juga sebagai pemilah, pemilah antara PTK/Guru Pendidikan Agama Islam yang bernaung murni di bawah naungan KEMENAG dengan yang bernaung di bawah naungan MENDIKBUD.

Isi/fitur dari Web/Aplikasi SIAGA PENDIS ini tidak jauh berbeda dengan SIMPATIKA, pada Web/Aplikasi SIAGA PENDIS ini Anda diwajibkan untuk mengisi semua data diri, baik yang bersifat formal/kedinasan mau pun yang bersifat Non Formal/Pribadi.

Untuk bisa mengakses Web/Aplikasi SIAGA PENDIS ini Anda harus sudah memiliki sebuah Akun, yang terdiri dari :

1. Nomor Akun
2. Password

Kedua komponen di atas Anda akan mendapatkannya dari Kemenag tingkat Kabupaten/Kota setempat dimana Anda berdomisili. Jadi silahkan Anda konfirmasikan kepada Operator Kemenag Kabupaten/Kota Anda, untuk menanyakan atau pun meminta Nomor Akun dan Password untuk mengakses Web/Aplikasi SIAGA PENDIS ini.

Dan bagi Anda yang sudah memiliki/mendapatkan Nomor Akun dan Password untuk mengakses/Login ke Web/Aplikasi SIAGA PENDIS, silahkan Anda langsung untuk mengakses/Login ke Web/Aplikasi SIAGA PENDIS, dan berikut adalah cara/alangkah-langkahnya :


1. Silahkan kunjungi Web/Aplikasi SIAGA PENDIS, dengan cara KLIK DISINI
2. Masukkan Nomor Akun dan Password yang sudah Anda dapatkan ke form Login seperti gambar di bawah ini :


3. Selanjutnya Anda akan dibawa masuk ke halaman yang merupakan sebuah halaman pribadi Anda, dimana pada halaman ini akan ada banyak isian yang wajib Anda isi, dan yang paling utama adalah data Portofolio Anda, silahkan isikan form sesuai dengan data pribadi Anda, dan jangan lupa pula sertakan data pendukung (salinan/scan data yang diwajibkan untuk dilampirkan/diupload), diantaranya adalah KK (Kartu Keluarga), Ijazah Terakhir (S1), SK PNS, SK Golongan Terakhir, Sertifikat-Sertifikat yang mungkin Anda miliki dari hasil Bintek, Workshop, dan lainnya.


Jika semua sub menu dari Portofolio sudah Anda isi semua, silahkan klik pada menu jadikan permanen, dan tunggu ajuan Portofolio Anda diverval/disetuji oleh Operator Kemenag Kabupaten/Kota dimana Anda berdomisili.

Catatan :
Sebelum Portofolio Anda diverval/disetujui, maka Anda belum bisa untuk mengisi menu yang lainnya. Jadi bersabarlah menunggu hingga Portofolio Anda selesai diverval/disetujui oleh Operator Kemenag Kabupaten/Kota.

Demikian informasi mengenai cara untuk Login/Mengakses Web/Aplikasi SIAGA PENDIS, semoga apa yang sudah Saya sampaikan dapat bermanfaat bagi kita semua, sekian, terimakasih.

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

Post a Comment for "Cara Login SIAGA PENDIS 2019"