Copy Data Dari Ms. Excel ke Ms. Word 2007 Tanpa Tabel - Mas Operator
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Copy Data Dari Ms. Excel ke Ms. Word 2007 Tanpa Tabel

Assalamu'alaikum Wr. Wb.
Salam sejahtera untuk kita semua, selamat datang dan terimakasih atas kunjungan Anda ke Blog sederhana Saya ini (Mas Operator). Pada postingan kali ini Saya akan membahas mengenai bagaimana cara untuk mencopy data dari Ms. Excel 2007 ke Ms. Word 2007 tanpa tabel, sudah kita ketahui bersama kalau Ms. Excel merupakan sebuah aplikasi Spreadsheet yang lembar kerjanya berfotmat tabel, dan jika mencopy data dari sebuah lembar kerja Ms. Excel ke Ms. Word pasti format tabel dari data yang kita copy tadi akan ikut serta pada saat kita menempel/mem-pastenya di lembar kerja Ms. Word, meskipun data yang ada di lembar kerja Ms. Excel yang kita tadi tidak diberi tabel.

Pastinya kita sering mengalami sendiri hal seperti yang Saya tuliskan di atas, padahal kita tidak membutuhkan adanya tabel pada data yang kita copy tadi. Sebuah cara sederhana yang sebenarnya kita pernah atau bahkan sering melakukannya, namun hal tersebut kita lakukan pada saat kita sedang mengolah data menggunakan Ms. Excel, contoh kasusnya adalah pada saat kita mengcopy data antar workbook/file Ms. Excel, pada workbook 1 merupakan workbook yang akan kita copy datanya dan workbook 2 adalah tempat dimana kita akan menempelkan/paste hasil dari copy data dari workbook 1, ternyata data yang terdapat pada workbook 1 format tabelnya tidak sesuai dengan workbook 2, agar data yang akan kita copy sesuai dengan keinginan kita pasti menggunakan perintah paste special. Sama halnya dengan judul postingan Saya pada kesempatan kali ini, kita ingin mengcopy data pada file Ms. Excel ke Ms. Word, dimana kita tidak menghendaki format tabel dari file Ms. Excel tidak ikut tertempel pada file Ms. Word.

Jadi intinya adalah sama cara untuk melakukannya, blok data pada lembar kerja Ms. Excel, kemudian Ctrl+C/klik kanan Copy, kemudian pada lembar kerja Ms. Word kita klik pada deret menu HOME kemudian klik pada anak panah yang terdapat pada tombol paste dan pilih paste special.



Kemudian akan muncul pop up windows Paste Special, pilihlah opsi Unformated Text, akhiri dengan klik OK.

Lihat hasilnya, hanya ada teks yang tercopy pada lembar kerja Ms. Wordnya. 

 

 
Demikian pembahasan mengenai Cara Copy Data Dari Ms. Excel ke Ms. Word 2007 Tanpa Tabel, semoga apa yang Saya sampaikan pada kesempatan kali ini bermanfaat untuk kita semua, terimakasih dan Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

Post a Comment for "Copy Data Dari Ms. Excel ke Ms. Word 2007 Tanpa Tabel"