Mengaktifkan Netframe Work 3.5 Pada Windows 10 - Mas Operator
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Mengaktifkan Netframe Work 3.5 Pada Windows 10

Assalamu'alaikum Wr. Wb. Salam sejahtera untuk kita semua, selamat berjumpa lagi dengan Saya (Mas Operator), pada kesempatan kali ini Saya akan membagikan sebuah tutorial sederhana menganai cara untuk mengaktifkan Netframe Work 3.5 Pada Sistem Operasi Microsoft Windows 10.

Apa itu Netframe Work?


Mengaktifkan Netframe Work 3.5 Pada Windows 10
Microsoft .NET Framework adalah sebuah komponen yang dapat ditambahkan ke sistem operasi Microsoft Windows atau telah terintegrasi ke dalam Windows (mulai dari Windows Server 2003 dan versi-versi Windows terbaru). Kerangka kerja ini menyediakan sejumlah besar solusi-solusi program untuk memenuhi kebutuhan-kebutuhan umum suatu program baru, dan mengatur eksekusi program-program yang ditulis secara khusus untuk framework ini. .NET Framework adalah kunci penawaran utama dari Microsoft, dan dimaksudkan untuk digunakan oleh sebagian besar aplikasi-aplikasi baru yang dibuat untuk platform Windows. Tanpa dot net framework terinstall pada komputer Anda program tersebut (lainnya) tidak akan terinstall atau berjalan di komputer.

Dan berikut beberapa cara untuk mengaktifkan Netframe Work 3.5 pada Sistem Operasi Microsoft Windows 10 :

1. Cara 1

Cara 1 ini kita bisa menggunakan DVD Master installer Sistem Operasi Microsoft Windows 10 yang kita gunakan untuk mengisntall OS pada Laptop/PC kita, dan caranya adalah sebagai berikut :

a. Masukkan DVD installer Windows 10 tadi
b. Buka Command Promp dengan cara ketik pada search yang ada di taskbar, kemudian ketikan "cmd" tanpa tanda petik, kemudian jika muncul hasil pada pencarian klik kanan pada hasil pencarian (cmd) tersebut kemudian klik/pilih run as administrator.
c. Pada jendela cmd/command promp paste kan teks berikut :

Dism.exe /online /enable-feature /featurename:NetFX3 /All /Source:X:\sources\sxs /LimitAccess

ganti huruf "X" yang terdapat dibelakang Source: dengan huruf yang merupakan lokasi DVD kita pada PC/Laptop kita masing-masing, contoh : biasanya DVD letaknya berada di D atau pun E silahkan sesuaikan dengan kondisi masing-masing. Jika sudah tekan Enter pada keyboard, tunggu hingga proses instalasi selesai. kemudian close jendela cmd/command promp. dan Selesai.

2. Cara ke 2

Jika pada cara ke 1 di atas kita menggunakan DVD installer dari Windows 10, pada cara ke 2 ini kita menggunakan folder yang berisi netframe work. Dan langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :

a. Download folder sxs yang sesuai dengan arsiterktur Sistem Operasi Windows 10 kita yang bisa Anda download melalui link di bawah ini :


b. Karena folder sxs sudah Saya ubah menjadi file rar, setelah Anda download silahkan ekstrak file sxs.rar tersebut ke direktori yang Anda inginkan, dan sebaiknya diektrak ke sebuah direktori utama saja, contoh : C, D, E, atau yang lainnya. Jangan diekstrak/disimpan kedalam folder lagi, ini menghindari supaya kita tidak ribet dalam menentukan lokasi penyaimpanannya nanti. Jika sudah diekatrak kemudian lakukan seperti pada langkah ke 1 di atas, yakni klik pada search yang ada di taskbar, kemudian tulis cmd, setelah muncul klik kanan pada cmd/command promp dan pilih run as administrator. Pada jendela cmd/command promp paste teks di bawah ini :

Dism.exe /online /enable-feature /featurename:NetFX3 /All /Source:X:\sources\sxs /LimitAccess

Jangan lupa, ganti huruf "X" menjadi huruf yang menandakan direktori dimana kita mengekstrak/menyimpan folder sxs yang tadi telah kita download. Jika sudah tekan Enter pada keyboard, tunggu proses installasi selasi, dan close jendela cmd/command promp.

Demikian pemabahasan mengenai cara mengaktifkan Netframe Work 3.5 pada sistem operasi Microsoft Windows 10, termikasih dan semoga bermanfaat.

Post a Comment for "Mengaktifkan Netframe Work 3.5 Pada Windows 10"